.
Mari kita bermain kuadran lagi.
Ini adalah tentang serba serbi kegiatan atau pekerjaan kita.
Tentang Enjoy versus Harus.
Ada kegiatan atau pekerjaan yang kita enjoy menjalaninya … ada yang tidak.
Ada kegiatan atau pekerjaan yang kita harus melakukannya … ada yang tidak harus.
Berdasarkan dua dimensi itu … akan ada Empat kombinasi jenis kegiatan atau pekerjaan
1. Kuadran Hijau
.
Adalah kegiatan dan pekerjaan yang anda enjoy melakukannya dan anda harus melakukannya karena itu kewajiban anda sehari-hari. Untuk kasus saya, saya bisa katakan bahwa menjadi Fasilitator / Trainer / Mengajar di depan kelas adalah suatu jenis pekerjaan yang saya sangat enjoy melakukannya … dan kebetulan saya harus melakukannya. Karena memang pekerjaan saya sehari-hari adalah sebagai Karyawan yang bertugas di bagian Training and Development
.
2. Kuadran Putih
.
Kuadran putih adalah kegiatan-kegiatan yang sebetulnya tidak harus dilakukan tetapi anda sangat suka melakukannya. Satu contoh sederhana untuk saya adalah … menyanyi. Saya suka menyanyi-nyanyi atau bersenandung saat bekerja. Saya enjoy. Namun sebetulnya … saya tidak selalu harus menyanyi setiap bekerja. Saya bisa melakukan pekerjaan saya tanpa bernyanyi.
.
3. Kuadran Biru
Yang ini adalah jenis pekerjaan/kegiatan yang anda tidak harus mengerjakannya … dan kebetulan anda memang tidak begitu enjoy melakukannya. Membuat analisa keuangan, neraca rugi laba adalah pekerjaan yang tidak saya suka … dan kebetulan pekerjaan saya sehari-hari tidak berhubungan dengan hal tersebut, sehingga saya tidak harus melakukannya. Case Close.
.
4. Kuadran Merah
Nah ini nih. Ini … !!!
Ini adalah pekerjaan, aktifitas atau kegiatan yang anda Tidak suka dan tidak enjoy melakukannya. Namun karena kewajiban, situasi tertentu dan lain sebagainya … celakanya … anda tidak punya pilihan … mau tidak mau anda harus melakukannya. Misalnya Presentasi di depan Top Management. Ini pekerjaan yang saya tidak suka, namun karena tugas hal ini mau tidak mau harus saya lakukan. Contoh lain yang paling gampang adalah Setrika … Hahahaha (curcol). Ini harus saya lakukan, sebab mbak sedang pulang kampung. Jika saya tidak setrika … anak-anak dan saya pakai baju seragam kusut.
.
So What ???
Adalah sangat ideal dan indah hidup anda … jika ada banyak kegiatan, aktifitas dan pekerjaan yang terhimpun di kuadran Hijau. Ini artinya anda sangat menikmati pekerjaan anda sehari-hari. Anda harus melakukan pekerjaan yang anda enjoy melakukannya. Kewajiban anda adalah kesenangan anda. (asik bukan …)
Dan sebaliknya …
Anda harus berfikir … dua-tiga-empat-lima kali … jika ternyata anda, saat ini banyak sekali menemukan pekerjaan, aktifitas dan kegiatan di kuadran MERAH … Anda harus melakukan banyak pekerjaan tersebut … tetapi anda tidak enjoy sama sekali melakukannya …
Inilah saatnya untuk bertanya pada diri anda sendiri …
Is this the right job for me ???
(re) Think about it ???
(Hah … minggu-minggu kok ngomong serius sih trainer inih … !!!)
.
Salam saya
.
Daaaannn …
Nge Blog … ternyata bagi saya ada di kuadran … PUTIH …
(tidak harus saya kerjakan … tetapi saya Enjoy melakukannya …)
(hahahahha)
.
.
Filed under: ARTIKEL
Link to full article
No comments:
Post a Comment